Trompo - PKK singkatan dari Pembinaan Kesejahteraan Keluarga, adalah organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan wanita untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan Indonesia. PKK Kelurahan mempunyai tugas membantu Pemerintah Kelurahan dan merupakan mitra dalam pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan keluarga.
Pembinaan Kader PKK dilaksanakan sebagai wadah komunikasi dalam menampung aspirasi dan masukan dari masyarakat, utamanya kader PKK guna memajukan dan meningkatkan kesejahteraan di Kelurahan Trompo.
Acara ini dihadiri oleh Isrita Hanifah (Lurah Trompo), Ida Fitriyanti (Ketua TP PKK Trompo), Lenny Dillliana (Kasi Pemberdayaan Masyarakat), Winda Ayu Lestari (Plt. Kasi Pemerintahan dan Pelayanan Umum) dan seluruh kader terbaik PKK Kelurahan Trompo bertempat di Aula Kelurahan Trompo Kecamatan Kendal (17-10-2024)
Share :